Purwakarta, Editorialbogor.com Hari Bakti Pekerjaan Umum (PU) diperingati setiap tanggal 3 Desember setiap tahunnya. Peringatan ini untuk mengenang perjuangan para pegawai PU dalam mempertahankan Gedung Sate Bandung pada 3 Desember 1945. Saat itu, 21 pegawai PU berjuang mempertahankan Gedung Sate dari serangan pasukan sekutu, ada tujuh pegawai PU gugur dalam pertempuran tersebut. Peristiwa itu menjadi simbol semangat juang dan pengabdian para pekerja konstruksi untuk bangsa. Tahun ini, untuk memperingati perjuangan para pejuang tersebut, jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Purwakarta mengagendakan menggelar sejumlah kegiatan mulai dari pertandingan…