Data Sesuai, Tim Pemenangan Tri-Harris Apresiasi Kinerja KPU dan Bawaslu

Bekasi, Editorialbogor.com Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Pemilu Pilkada Provinsi Jawa Barat dan Kota Bekasi. Proses demokrasi di Kota Bekasi yang sejauh ini berlangsung kondusif mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya saksi paslon 03 Tri-Harris, Frans Sinaga S.H. Menurutnya, KPU serta Bawaslu bersama stakeholder yang terlibat telah menunjukkan kinerja luar biasa dalam menjaga keamanan dan kondusifitas selama rangkaian Pilkada 2024 hingga berjalan Aman dan Kondusif di Kota Bekasi. “Kami mengapresiasi tinggi kerja keras KPU, Bawaslu dan jajaran yang berhasil memastikan…

Festival Seni Tradisi Pencak Silat Digelar di Jakarta Utara: Upaya Melestarikan Budaya dan Regenerasi Penggiat Seni

Jakarta Utara – Paguyuban Perguruan Silat Sentra Garda Budaya Nusantara (PPS SGBN) bersama Forum Budaya Jakarta Pesisir (FBJP) akan menggelar Festival Seni Tradisi Pencak Silat pada Minggu, 8 Desember 2024. Acara ini berlangsung di PPSB Aki Tirem, Jalan Yos Sudarso No. 27-29, Jakarta Utara, dengan dukungan dari Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Utara.   Menurut Bung Darno, Sekretaris Panitia Acara, saat dikonfirmasi pada Rabu (4/12/2024), festival ini bertujuan melestarikan seni tradisi pencak silat sekaligus menjadi ajang silaturahmi bagi berbagai perguruan silat. “Kami menggratiskan seluruh biaya untuk peserta. Setiap peserta akan mendapatkan…

Perhutani Hadiri Bandung Menanam Jilid 6 Dukung Konservasi Bandung Berkelanjutan

BANDUNG UTARA, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara turut menghadiri acara Bandung Menanam Jilid 6 yang dilaksanakan di Kawasan Bandung Utara, tepatnya di Blok Garung, Kelurahan Palasari, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, dalam keterangan yang diterima pada Selasa (3/12/2024).   Kegiatan ini digagas oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung sebagai bagian dari upaya pelestarian alam dan perlindungan terhadap lingkungan dari bencana alam.   Hadir dalam acara tersebut Administratur KPH Bandung Utara, Hendrawan Nugraha, Pj. Walikota Bandung A. Koswara, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung, Badan Usaha Milik Negara (BUMN)…

Endah Purwanti Dorong Pemberdayaan Ekonomi Berkelanjutan Lewat Budidaya Lebah Madu di KWT Sakura

Bogor, 4 Desember 2024– Anggota DPRD Kota Bogor dari Fraksi PKS, Endah Purwanti, melakukan peninjauan program aspirasi masyarakat berupa budidaya lebah madu yang dikembangkan oleh Kelompok Wanita Tani (KWT) Sakura di Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Bogor Utara.   Program ini menjadi salah satu bentuk pemberdayaan ekonomi berbasis lingkungan yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menjaga keberlanjutan lingkungan. Budidaya lebah madu yang dikelola KWT Sakura tidak hanya membuka peluang penghasilan tambahan bagi ibu rumah tangga, tetapi juga mendukung pelestarian ruang terbuka hijau di Kota Bogor. “Saya sangat mengapresiasi semangat dan inovasi…

Abah Daniel: “Selamat Atas Kemenangan Paslon ‘HARDA’ [Hardo – Danang] , dalam Pilkada Kabupaten Sleman 2024”

          Sleman – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sleman Harda Kiswaya dan Danang Maharsa memperoleh suara 381.580 suara. Selisih perolehan suara kedua pasangan lebih dari 100 ribu suara, Senin 2 Desember 2024.   Dalam kesempatan Budayawan dan Pendeta Dr. Daniel Pujarsono, STh, MSi. mengatakan  Puji syukur kepada Tuhan bahwa pasangan HARDA berhasil memenangi Pilkada Kabupaten Sleman, ujar Pria yang disapa Abah Daniel saat diwawancara oleh awak media, Selasa malam [03/12/2024]   Ia menyatakan, walaupun  berdasarkan data  pasangan HARDA dinyatakan menang dengan selisih lebih dari 100.000…

Bakti Pekerjaan Umum, Membangun Negeri untuk Rakyat

Purwakarta,Editorialbogor.com Setiap jembatan kokoh yang menghubungkan antar wilayah, jalan raya yang memudahkan akses dari kota hingga pelosok, hingga irigasi yang mengairi ladang petani adalah bukti nyata dari dedikasi sektor Pekerjaan Umum (PU). Peringatan Hari Bakti Pekerjaan Umum (Harbak PU) yang jatuh pada hari ini, Selasa, 03 Desember 2024 menjadi momen untuk mengenang sejarah panjang perjuangan dan kontribusi besar bidang ini dalam pembangunan Indonesia. Tahun 2024 ini, Hari Bakti PU menginjak usia ke-79 dengan tema “79 Tahun Bakti PU Membangun Negeri untuk Rakyat”. Tema ini menegaskan komitmen sektor Pekerjaan Umum dalam…

LSM WACANA Desak Evaluasi dan Audit Menyeluruh Terhadap Direksi PT Sayaga Wisata Bogor

  LSM Wawasan Citra Nusantara (WACANA) mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dan DPRD Kabupaten Bogor untuk segera melakukan evaluasi mendalam terhadap jajaran direksi PT Sayaga Wisata.   Pasalnya, hingga kini perusahaan daerah tersebut gagal memberikan kontribusi signifikan dari sektor pariwisata untuk meningkatkan PAD Kabupaten Bogor, meski telah menerima penyertaan modal yang mencapai angka fantastis, yakni Rp 178,2 miliar.   Menurut Ketua LSM WACANA, Munir Djalil S.H. kepada media, yang juga berprofesi sebagai Pengacara menyatakan: Berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 12 Tahun 2015 tentang Pembentukan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pariwisata,…

Romo Kefas : “Selamat Atas Kemenangan Paslon ‘RIDHO’ Dalam Pilkada Kota Bekasi 2024”

    Kota Bekasi – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto dan Abdul Harris Bobihoe  unggulan dalam perhitungan suara sementara yang digelar di 12 Kecamatan Kota Bekasi, Senin 2 Desember 2024.   Dalam kesempatan tersebut Ketua Pewarna Indonesia Propinsi Jabar Kefas Hervin Devananda.S.Th, M.PdK mengatakan  Puji syukur kepada Tuhan bahwa pasangan Tri – Harris berhasil memenangi Pilkada kota Bekasi dengan perolehan 459.430 suara,ujar Pria yang disapa Romo Kefas saat diwawancara oleh awak media di RM Sudirman Galaxi Bekasi,Senen malam [02/11/2024]   Ia menyatakan, walaupun  berdasarkan…

Semarak Anniversary Media Online Anekafakta.com ke-5

Jakarta, Editorialbogor.com Anniversary Media online Anekafakta.com ke-5 dilaksanakan dibeberapa wilayah seperti, Jakarta, Jawa Tengah dan Bali. Dalam momen kali ini, Pimpinan Redaksi Eva Andryani mengunjungi Rumah Bayi Bali Indonesia di jalan Raya Pasekan Gang Batualam No 10 Batubulan Sukawati Gianyar Bali, pada Senin (2/12/2024) pukul 16.00 Wita. Rumah Bayi Bali Indonesia adalah tempat penampungan bayi yang berisiko diitelantarkan oleh orangtuanya, namun bayi yang berusia 1–3 tahun atau Batita yang ada di rumah tersebut bukan untuk di Adopsi tetapi hanya di titip dan bisa diambil kembali oleh keluarga atau orang tuanya…

Pangkoops Udara I Turut Hadiri Kegiatan Menembak

JAKARTA, Editorialbogor.com Pangkoops Udara I Marsda TNI Mohammad Nurdin turut serta dalam menghadiri kegiatan menembak yang dipimpin oleh Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono, S.E., M.M., bertempat di Lapangan Tembak Djamsuri, Wing I Kopasgat. (Senin, 2-12-2024). Pelaksanaan menembak diawali dengan pengarahan safety dari anggota Pasgat, terkait dalam penggunaan senjata api serta prosedur keselamatan dan keamanan, kemudian dilanjutkan dengan berdoa sebelum dimulainya latihan. Latihan menembak kali ini mencakup tiga materi utama, yakni slow Fire Rapid Fire dan Falling Plat. Pada slow fire perserta dituntut untuk menembak dengan…